Senin, 06 April 2020

Bab 9 Agama

BAB 9

PERAN ROH KUDUS DALAM PERSEKUTUAN

GPdI Klaten: PENTINGNYA PERSEKUTUAN


Bacaan Alkitab:
Kisah Para Rasul 1-9, 1 Korintus 12:1-31, Yohanes 14-16, Roma 15:1-5

A. Mempersatukan

Bangsa Indonesia terdiri atas berbagai suku yang tersebar di seluruh Nusantara.Keragaman suku budaya dengan tempat tinggal yang tercerai berai ini merupakan suatu keadaan yang sangat kondusif bagi terjadinya perselisihan dan perpecahan. 
Peran Roh Kudus dalam mempersekutukan orang percaya terlihat dalam jemaat mula-mula (Kisah Para Rasul 2:41-47). Roh Kudus mempersatukan orang percaya dengan orang percaya yang lain dan mempersekutukan orang percaya dengan Allah, sehingga setiap hari mereka rindu mendengarkan kesaksian iman para rasul dan bertekun dalam pengajarannya. Mereka tidak mementingkan kepentingannya sendiri, tetapi hidup berbagi dan saling mendukung. 
Roh Kudus berperan mendamaikan dan mempersatukan orang percaya yang berbeda-beda dalam satu persekutuan. Roh Kudus mengikat dan membuat mereka menjadi sehati sepikir.

B. Memberi Karunia

Karunia adalah suatu pemberian khusus dari Roh Kudus kepada orang percaya. Karunia Roh Kudus diberikan agar digunakan untuk kesejahteraan persekutuan tubuh Kristus. Karunia yang beragam itu harus digunakan untuk saling memperlengkapi dan melayani dalam perseketuan tubuh Kristus
( Roma 12:2-5 , 1 Korintus 12:16, 1 Korintus 12:14). Adalah salah bila kita beranggapan karunia dan kepenuhan Roh Kudus menjadi indikator pencapaian rohani atau menggarisbawahi tingkat kehidupan rohani seseorang. Lebih salah lagi, bila dipakai untuk menghakimi orang lain. Karunia Roh Kudus bermuara pada kemuliaan Allah bukan kemegahan pribadi manusia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar